Entri Populer

Selasa, 19 Juni 2012

Kegiatan di gunadarma

Gunadarma memiliki beragam UKM di bidang olah raga diantaranya catur, bridge, sepakbola, futsal, soft ball, volley ball, tenis meja, taekwondo, karate, silat, dan lain sebagainya. UKM bidang seni diantaranya paduan suara, teater dan fotografi. Beberapa contoh UKM di bidang ilmiah diataranya kelompok studi linux, web development, robot, ekonomi syariah, serta puisi dan sastra. Lembaga Kemahasiswaan beserta semua unit kegiatan mahasiswa tersebut diberikan fasilitas ruang perkantoran di kampus.

Merpati Putih adalah salah satu kegiatan yang saya ikuti di gunadarma. Merpati Putih (MP) merupakan salah satu perguruan pencak silat bela diri Tangan Kosong (PPS Betako) dan merupakan salah satu aset budaya bangsa, mulai terbentuk aliran jenis bela diri ini pada sekitar tahun 1550-an dan perlu dilestarikan serta dikembangkan selaras dengan perkembangan dan kemajuan ilmu pengetahuan serta teknologi dewasa ini. Saat ini MP merupakan salah satu anggota Ikatan Pencak Silat Seluruh Indonesia (IPSI) dan Martial Arts Federation For World PeacePersekutuan Pencak Silat Antar Bangsa atau PERSILAT (International Pencak Silat Federation).


Merpati Putih Kolat Univ Gunadarma didirikan pada tahun 1993 berada dibawah cabang jakarta timur, saat ini Merpati Putih Kolat Univ Gunadarma dilatih dan dibina oleh mas Susetyo ( Khusus 3 ) dan Mas Okki ( Kombinasi 2 ) beserta pelatih-pelatih lainnya. Merpati Putih Gunadarma sampai saat ini juga telah mengikuti banyak kegiatan kejuaraan baik dalam lingkup Merpati Putih sendiri maupun IPSI, Regional dan Nasional tidak sedikit atlit yangtelah menyumbangkan prestasinya. Kejuaraan rutin yang selalu diikuti tiap tahunya adalah Kejurkol, POMDA selain itu juga ada kejuaraan antar wilayah dan daerah. Dan yang paling besar adalah Kejuaraan Nasional.
Merpati Putih Gunadarma sendiri, pada September 2004 menjadi panitia penyelenggara dari kejuaraan Nasional Merpati Putih 2004 antar Mahasiswa yang dilaksanakan di Padepokan IPSI, TMII

Tempat dan waktu latihan : Kampus E Gunadarma Kelapa Dua
Minggu jam 10.00 Pagi
Rabu jam 19.00 Malam







 http://merpatiputih-gunadarma.blogspot.com/
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar